Jurnal Latihan Komunikasi Produktif hari ke 13

  1. Poin komunikasi produktif yang ingin kulatih hari ini.

Ganti nasehat dgn pernyataan refleksi

2. Partner ku berlatih hari ini adalah si kakak yang berusia 8 tahun

3. kesimpulan dari hasil komunikasi ku hari ini.

a.apa yang sudah baik dari hasil komunikasi produktif ku hari ini.

Hari ini aku menemani si kakak ke dokter gigi, jadi sesi akademis kami mundur ke siang. saat ke dokter gigi, bareng dengan sepupu nya safa. saat pulang mengantar sepupunya, si kakak pengen tinggal. aku ingatkan perihal jadwal sesi akademis nya. dia cemberut dan mendiamkan ku. sesampainya di rumah. aku menunggu si kakak tenang. setelah itu aku melakukan validasi emosi pada nya. kakak tadi kesal ya sama umi? kakak kepengen main? dia mengangguk. iya sih rasanya menyebalkan biasanya siang kan jadwal kakak main. tapi kan kita belum belajar. karena tadi ke dokter gigi. jadi menurut kk.apa yg bisa dilakuakn? lalu dia bilang menyelesaikan sesi akademis nya sehingga dia bisa segera punya waktu luang. alhamdulillah komunikasi berjalan baik

b. apa yang ingin aku perbaiki besok.

sangat sulit mengendalikan diri saat impuls ingin marah menguasai. melihat si kakak cemberut karena diajak pulang. impuls pengen mengomel kuat sekali. semoga kedepan nya ini bisa diperbaiki.

#tantanganzona2

#harike-13

#bundasayang8

#institutibuprofesional

#ibuprofesionaluntukindonesia

#bersinergijadiinspirasi

#ip4id2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perjalanan H3 menuju Baitullah

Perjalanan H4 menuju Baitullah

Perjalanan H6 menuju baitullah