melatih kemandirian anak hari ke 9 (tantangan zona 4)

 assalamualaikum w.w. teman-teman

hari ini sudah memasuki hari ke 9. latihan si kakak HY,usia 8 tahun, terkait minum air 1,5 liter per hari di 8 titik check point. hari ini berjalan lancar. walaupun saat jam 8 pagi. alarm berbunyi ketika kami sedang melaksanakan sholat idul adha. dan jadwal minum jam 6 juga ditunda sampai berbuka selesai sholat id.

cerita lain nya, hari ini si kakak juga belajar masak nasi di rice cooker. awalnya aku meminta si kakak untuj mengecek nasi untuk makan siang lalu dia menawarkan diri untuk memasak nasi. aku jawab boleh. lalu aku tanyakan apa saja yang akan dilakukan untuk memasak nasi? si kakak jawab, pertama kakak akan mencuci wadah nasi di rice cooker, lalu mengeringkan nya dengan kain lap. lalu mengambil gelas mug dan mengisi beras sebanyak ukuran gelas mug. lalu mencuci beras, dst.

dia menjelaskan dengan baik lalu aku mengizinkan nya mencoba. dan ternyata dia berhasil. sebelumnya aku sudah oernah menemani nya masak nasi beberapa kali, tapi kali ini aku meminta nya mencoba tanpa pendampingan. dan dia bangga sekali.

pelajaran hari ini:

membangun kemandirian anak selapis demi selapis itu butuh waktu


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perjalanan H3 menuju Baitullah

Perjalanan H4 menuju Baitullah

Perjalanan H6 menuju baitullah